SURABAYAONLINE.CO, GRESIK – Memperingati Hari Anak Nasional, 23 Juli 2019, Wakil Bupati Gresik Dr. Mohammad Qosim mengajak anak-anak untuk bersedekah sampah.
“Marilah kita tanamkan kepada anak-anak kita, untuk berperilaku hidup bersih dan mau bersedekah. Walaupun yang kita sedekahkan berupa sampah. Tapi tentu saja para orang tua dan guru selanjutnya mengaplikasikan kebiasaan hidup bersih dan bersedekah ini dalam kehidupan nyata sehari-hari pada anak-anak,” ujar Wabup Qosim saat memberikan sambutan pada Peringatan Hari Anak Nasional di Stadion Gelora Joko Samudro, Selasa (23/7).
Pada peringatan HAN 2019 kali ini, Dinas Lingkungan Hidup mengkampanyekan Pekan Sedekah sampah (Pedas) yang akan disosialisasikan kepada semua pihak tak terkecuali anak-anak.
“Sungguh sangat bagus untuk pembelajaran kepada anak-anak untuk terbiasa hidup bersih serta memanfaatkan sampah untuk sedekah. Tentu mereka diberi pemahaman, sampah mana saja yang bisa disedekahkan.” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup Gresik Najikh.
Pada kegiatan kali ini, pihak Dinas Lingkungan Hidup menyiapkan 2 bak sampah besar ukuran 600 liter, 4 tong sampah kecil ukuran 100 liter, 8 tong sampah besar ukuran 30 liter, 100 lembar karung plastik. (san)