SURABAYAONLINE.CO–Semakin mendekatnya proses pemilihan Presiden yang tinggal satu bulan lagi, Dukungan demi dukungan dan deklarasi demi deklarasi semakin menyelesaikan di Semua lapisan masyarakat, tidak terkecuali di Kota Pahlawan, Surabaya.
Bertempat di Pawon Ndeso di Jalan Raya Sememi, Surabaya, Kamis, 14 Maret 2019, Keluarga Purnawirawan TNI Angkatan Laut, Yang tergabung dalam Paguyuban Srikandi Jala Nusantara, yang diketuai oleh Ibu Diana Soesialisman, menyatakan dukungannya Kepada pasangan calon presiden 01, Ir. H. Joko Widodo dan Profil. Dr. KH. Ma’ruf Amin.
Dalam kegiatan ini, Srikandi Jala Nusantara mengundang 3 orang sebagai Narasumber, 1. Tim kemenangan Daerah (TKD), 2. Puti Guntur Soekarno dan 3. Laksda TNI (P) Ir. Yuhastihar, MM (Caleg DPR RI dapil Jatim 1 – Surabaya-Sidoarjo).
Ketua Dewan Penasihat Srikandi Jala Nusantara Jawa Timur, Renny Brahamana mengatakan, dukungan untuk Jokowi-Ma’ruf Amin diberikan karena pihaknya telah melihat, merasakan, dan menikmati manfaat pembangunan Indonesia yang dilakukan oleh Jokowi.
“Pak Jokowi adalah sosok pekerja keras yang bersih, dan merakyat,” kata Renny saat ditemui usai mendeklarasikan dukungan di Pawon Ndeso, Jalan Raya Sememi, Surabaya, Kamis (14/3/2019).
Selain itu, Jokowi dianggap Renny juga seorang pribadi yang jujur, sederhana, dan menjadi percontohan kehidupan keluarga yang harmonis.
“Kiai Ma’ruf Amin juga kami pandang sebagai ulama besar yang memiliki pengalaman panjang di jabatan publik bidang pendidikan, pemerintahan dan legislatif, serta keahlian di bidang ekonomi syariah” ucap Renny.(*)